Kamis, 17 September 2015

Sungguh Hidup Itu Singkat (Meninggalnya Seorang Legenda dan Mentor Sejati, Scott Dinsmore)

IMG_2939-1

"I believe the world would be an altogether different place if we all did work that actually mattered to us" Scott Dinsmore


Sekitar seminggu yang lalu, tiba-tiba saya mempunyai keinginan aneh. Saya mencari-cari sebuah poster yang pernah saya download dari internet. Poster itu saya download dari sebuah situs Liveyourlegend.net

liveyourlegend.net adalah sebuah komunitas yang dibentuk dan dibangun dari nol, oleh sahabat saya, guru saya, mentor saya dan salah satu sumber inspirasi terbesar saya, Scott Dinsmore. Ia adalah mentor sejati yang bersedia meluangkan waktunya untuk memberikan saya masukan tentang hidup menjadi seorang legend.

Teryata keiginan saya tersebut ada alasannya, dua hari yang lalu, saya membuka sebuah blog yang memberitakan berita mengejutkan. Scott, di usianya yang baru 33 tahun, meninggal dunia saat mendaki gunung Kilimanjaro.

Saya begitu terkejut, sedih dan tersentuh.

Saya buka blog lainnya, dan ternyata para blogger menuliskan tulisan yang sama, tentang meninggalnya Scott dan kedukaan yang mereka rasakan sebagai sesama blogger.

Siapa Scott Dnsmore?

Scott hanyalah orang biasa, sama seperti kita. Namun ia melakukan sesuatu yang luar biasa. Ia menginisiasi sebuah gerakan untuk berhenti dari pekerjaan yang anda benci dan mencari pekerjaan yang anda cintai. Pesannya sangat sederhana namun universal.

Saya hanya berkomunikasi lewat email dan blog nya, karena saya sadar, saya bukanlah siapa-siapa di mata seorang Scott. Namun saya tidak pernah menyangka ia bersedia menyempatkan waktu di sela-sela kesibukannya untuk memberikan ilmunya melalui conference dengan saya. Padahal, ada ribuan klien mengantri di belakangnya.

Sungguh, saya sangat kehilangan,

Apa yang sudah Scott berikan bagi saya? Banyak sekali.

Nama blog ini bahkan terinspirasi oleh nama blog-nya. Kedua, saya berhasil membangun dan mengembangkan sebuah koperasi, berkat saran dan masukkan dari dia. Ketiga, Scott menginspirasi saya untuk lebih sering melakukan travelling dan petualangan. Dan tentu saja yang paling penting adalah ilmu dan pemahaman yang dia berikan selama ini.

Sungguh ironi, ia meninggal saat menjalani kehidupan yang ia cita-citakan.

Melalui tulisan ini, saya ingin berbagi dengan anda filosofi yang Scott kembangkan dalam membangun komunitas live your legend, perjuangan dia membangun sebuah blog dan komunitas dari hanya 2-3 orang menjadi ribuan orang di seluruh dunia. Asia, Afrika, Eropa, bahkan Amerika Latin.

Berikut adalah filosofi yang ia yakini dan ia sebarkan ke seluruh dunia, pesannya begitu kuat dan mendalam, 
Semoga mengnspirasi anda semua,

  1. Hiduplah dengan gairah, semangat dan antusiasme 
  2. Selalu mencoba hal baru, menemukan dan menjalani hidup petualangan 
  3. Belajar dengan berkesperimen dan melakukan 
  4. Pertanyakan segala hal, kecuali agama anda 
  5. Ketahui diri anda yang sesungguhnya dan jadilah original menjadi diri sendiri 
  6. Membantu orang lain dengan kekuatan, bakat dan kelebihan yang anda miliki 
  7. Menyambut perubahan dan menikmati prosesnya 
  8. Kebebasan hanyalah kondisi pikiran dan anda sudah memilikinya 
  9. Tidak akan ada kemajuan tanpa ada tindakan 
  10. Yakin dengan semua yang anda lakukan atau jangan melakukannya sama sekali 
  11. Tidak ada kegagalan, yang ada hanya pembelajaran 
  12. Resiko terbesar adalah tidak mengambil tindakan 
  13. Setiap orang adalah ahli di bidang-bidangnya masing-masing 
  14. Mengukur dengan menggunakan standar keberhasilan yang anda buat untuk anda sendiri, bukan dengan keberhasilan orang lain 
  15. Lakukan segalanya untuk menciptakan dampak, bukan untuk uang 
  16. Belajar dari yang terbaik dengan mencontohnya 
  17. Lingkungan adalah segalanya, pilihlah teman anda dengan sangat bijak 
  18. Hidup hanyalah sebuah eksperimen, dorong sampai titik batas ekstrim dan uji segala kemungkinan 
  19. Jadilah bagian dari revolusi, lakukan sesuatu yang bermakna 
  20. Jadilah orang yang ingin tahu, perhatikan apa yang anda lakukan, jadilah pemimpin bagi diri sendiri 

Dear Scott,
Sungguh, saya merasa sangat kehilangan. Meninggalnya Scott semakin meyakin saya bahwa hidup itu singkat dan betapa pentingnya melakukan hal-hal yang berarti.

Inspirasimu, kenanganmu, warisanmu akan sepenuhnya menjadi warisan yang abadi.

Engkau sungguh seorang legend.

Selamat jalan Scott,