Senin, 04 Januari 2016

Satu Misi Tunggal Terbesar Dalam Hidup Anda


"Adventure is out there"

Hidup itu singkat. Hanya ada sedikit kesempatan untuk membuat segalanya berarti.
Agar hidup anda senantiasa bergairah, penuh tantangan, menarik dan tidak membosankan, anda perlu memiliki satu tujuan utama dalam hidup anda. Satu tantangan terbesar. Satu panggilan, satu misi, yang akan merubah segala-galanya.

Satu misi tunggal yang akan mengkonsumsi banyak waktu dalam hidup anda. Yang akan mengkonsumsi banyak tenaga, pikiran, usaha, pengorbanan untuk meraihnya. Tujuannya bisa apa saja. Bisa bersifat materi, atau bahkan spiritual.

Izinkan saya menginspirasi anda dengan beberapa cerita tentang satu misi tunggal dalam kehidupan orang-orang yang pernah kita kenal yang hidup dengan ambisi tunggalnya,

Kolonel Sanders menginspirasi kita dengan satu fokus utama, menjual resep ayam miliknya. Ia bersedia menghabiskan waktu puluhan tahun dan menghadapi penolakan dari ratusan pemilik restoran sampai ia benar-benar berhasil mewujudkannya.

Napoleon Hill menghabiskan dan mendedikasikan 30 tahun kehidupannya untuk satu tujuan tunggal. Merangkum kebijaksanaan dari orang terkaya di dunia saat itu, Andrew Carnegie untuk ia simpulkan dan buat menjadi sebuah buku hingga lahir satu karya besar, Think and Grow Rich.

Abraham Lincoln, menghabiskan sisa waktu hidupnya, bagian terbesar dalam kehidupannya untuk berjuang demi satu kursi pemimpin sehingga ia bisa merealisasikan visi, misi dan gagasannya dalam membangun Amerika.

Steve Jobs dengan misi tunggal bagaimana membuat teknologi menjadi lebih mudah, elegan dan sederhana.

JK Rowling, satu misi tunggal untuk membuat satu karya novel yang akan dinikmati jutaan anak-anak di seluruh dunia. 

Colombus dengan satu misi tunggal untuk membuktikan bahwa bumi itu bulat. 

Edison dengan satu misi tunggal menciptakan bola lampu. 

Henry Ford dengan satu misi tunggal yang selalu mengganggunya, bagaimana menciptakan mobil dengan mesin V8 yang legendaris.

Muhammad, Jesus, Budha, Gandhi, semuanya hidup memiliki satu tujuan pasti. Satu misi suci, satu fokus utama dalam hidupnya.

Kita mungkin tidak akan sanggup menyamai pencapaian mereka, tapi setidaknya inspirasi mereka bisa kita gunakan sebagai acuan, bahwa hidup semestinya harus memiliki satu tujuan utama yang pasti. Saya tidak peduli dan tidak mau tahu apa yang akan anda raih atau anda kejar.

Namun, impian itu pasti akan selalu memanggil-manggil anda sewaktu-waktu, menunggu anda untuk bisa segera mewujudkannya dan merealisasikannya. 

Saya tidak pernah mengenal orang yang demikian berhasil tanpa memiliki satu ambisi tunggal,satu fokus utama yang menjadi fokus perhatiannya. 

Ada yang memfokuskan dirinya menguasai bahasa asing, ada yang mengejar titel tertinggi dalam sebuah organisasi, dunia seni musik, seni peran, ada yang mengoleksi beberapa benda unik dan langka, bahkan ada yang mengejar kesederhanaan. Semua terserah anda, anda yang memiliki dan anda yang akan menjadi penjaga suci dari misi tersebut.

Misi tunggal anda harus bertenggat, bisa dihitung dan jelas sasarannya.

Misalkan salah satu misi tunggal yang dimiliki oleh mentor saya, Chriss Guillebau, dia menulis misi hidupnya yaitu mengunjungi 48 negara dalam 10 tahun. Yang sampai saat ini sudah dia penuhi tuntas.

Apa misi tunggal anda?

Perlu waktu panjang untuk menemukan jawabannya yang bisa anda dapatkan melalui perenungan, refleksi dan evalusi diri. 

Saya pun masih belum menentukan pilihan, karena butuh komitmen untuk menjalaninya. Butuh banyak pengorbanan dan konsistensi. Namun setidaknya mulai mengerucut kepada dua jawaban utama dalam kapasitas saya sebagai seorang petani, pelatih, peternak dan penulis.

Jaga baik-baik mimpi anda anda.

Jalankan misi tunggal anda. Terobsesi dengannya, geluti, hayati, gumuli, cintai dan relakan segala pengorbanan yang diperlukan demi terwujudnya misi suci tersebut.

Hidup anda tidak akan pernah menjadi sama lagi dengan tahun-tahun sebelumnya.

Selamat berpetualang, selamat mengeksplorasi dunia dan kehidupan anda yang unik ini.