Rabu, 17 September 2014

Petualangan Terbesar Apa Yang Sangat Ingin Anda Lakukan?


"Penyesalan adalah hal yang harus paling anda takutkan. Jika ada satu ketakutan yang membuat anda terus terjaga setiap malam, jadikanlah ketakutan itu adalah ketakutan dalam mengikuti impian anda" Chris Guillebau

Saat saya menulis ini, saya menulis artikel ini sambil menunggu pesawat menuju Semarang. Sebuah kota kecil yang elok dan eksotik dengan bangunan-bangunan tuanya. Sambil mengenang kembali masa-masa muda dalam perjalanan kehidupan saya yang telah dilewati sekian lama hingga saat ini.

Pertama, lakukan sesuatu yang berarti. Saat anda melakukan itu, maka keajaiban akan muncul dalam kehidupan anda dan dalam kehidupan orang-orang di sekeliling anda.

Bukan hanya melakukan sesuatu yang berarti dalam pekerjaan saja, namun dalam segala aspek kehidupan anda. Karena saat anda melakukannya, rasanya menakjubkan dan luar biasa. Menyenangkan serta menginspirasi orang lain untuk melakukan hal yang sama.

Hal ini telah membawa saya melakukan banyak hal dan pergi ke banyak tempat dan melakukan berbagai petualangan yang berkesan dalam hidup saya. Menginap di sebuah gunung terpencil ditemani mayat yang akan dibakar di Bali, menikmati keindahan metropolitan kota-kota besar di Asia tenggara, tersesat di pinggiran pantai di komplek Pattaya, paragliding di atas laut dengan ketinggian 100 meter lebih, mengunjungi candi yang belum dipublikasikan sebelumnya di pedalaman Karawang Selatan, menginap satu malam di dalam gelapnya hutan pinus, merasakan kegilaan satu bulan menginap di hotel bintang lima, meminum bir dalam tong raksasa dalam petualangan Quicksilver cruise dan petualangan lainnya.

Hanya ada satu hal yang terlewat dalam agenda saya, yaitu menyaksikan konser Rolling Stones di Macau yang akhirnya harus dibatalkan karena berbarengan dengan kelahiran anak pertama saya. Padahal tiketnya sudah dipersiapkan dan saya sudah sangat memimpikan bisa menyaksikan mereka langsung memainkan lagu-lagu Rock n Roll yang sangat saya sukai.

Saya juga telah melakukan berbagai macam jenis pekerjaan, menjadi manajer sebuah travel agent, menjadi pelayan di bandara, menjadi account executive sebuah bank, menjadi interviewer, konsultan, HR generalis, assesor, mempelajari seni merangkai bunga dengan menjadi seorang florist, memelihara kerbau, membuka restoran bebek dan mempelajari teknik menanam jamur merang dan menulis beberapa buku yang saya publikasikan sendiri.

Hidup begitu kaya dan penuh makna dan saya sudah tidak sabar untuk melakukan banyak hal lagi di masa yang akan datang. Saya sudah menulis banyak rencana petualangan yang akan saya lakukan dan kali ini ditemani isteri tercinta dan anak kami yang cantik yang masih berusia enam bulan.

Beberapa rencana besar yang sudah saya susun adalah sebagai berikut.

1. Memindahkan link blog ini menjadi website .com atau.net dan mulai menjual berbagai jasa dan produk seperti e-course, e-book dan e-consulting

2. Menikmati keindahan Eropa Barat (Paris) dan mengunjungi salah satu teman saya di Brisbane, Australia

3. Menanam pohon sengon dengan proyek ambisius di kampung halaman saya

4. Mengembangkan komunitas Become Legendary

5. Lari ultra marathon di pegunungan

6. Menjadi seorang vegetarian

7. Meningkatkan level hidup minimalis

8. Mengikuti prosesi pemakaman Toraja dan karapan sapi di Madura

9. Bersepeda di sepanjang perkebunan tebu

10. Camping bertiga isteri dan anak saya di pegunungan pinggiran danau.

Well, di atas hanya beberapa daftar saja di samping masih banyak daftar hal-hal yang ingin saya lakukan.

Jika saya bertanya kepada anda, petualangan apa yang sungguh-sungguh ingin anda lakukan dalam hidup anda, apa jawaban anda?

Petualangan baik secara mental maupun fisik.
Saya tidak bertanya kepada anda berapa banyak uang yang anda ingin dapatkan atau gadget terbaru apa yang ingin anda miliki atau TV ukuran berapa lagi yang ingin anda beli.

Saya bicara tentang panggilan anda, suara kecil anda untuk memenuhi jiwa petualangan anda.

Saya akan bantu rangsang anda dengan mengajukan beberapa pertanyaan berikut, sehingga anda akan menemukan gambaran hal apa saja yang sangat ingin anda lakukan dalam hidup anda,

1. Dalam hal apa biasanya anda terhanyut dalam waktu?

2. Di dunia ini, apa yang membuat anda gemas, kesal marah dan kecewa?

3. Ide apa yang selalu muncul dalam benak anda setiap malam?

4. Petualangan apa yang anda berani lakukan dan taklukkan rintangannya?

5. Jika ada satu hal yang anda berani mimpikan dan tak akan mungkin gagal. Hal apakah itu?

Begitu anda menjawab pertanyaan di atas, maka akan muncul gambaran jelas tentang apa saja yang paling anda inginkan. Dan percayalah, itulah mimpi-mimpi terpendam anda.

Perlahan-lahan anda berubah, kata-kata yang keluar dari mulut anda akan berubah dan didominasi oleh impian-impian anda. Perilaku anda akan berubah dan cara anda bereaksi dengan orang-orang di sekitar anda juga akan berubah. Orang akan melihat anda berbeda dan mulai terinspirasi oleh anda.

Dunia di sekeliling anda pun ikut berubah,

Petualangan apa yang ingin anda lakukan?
Maukah anda membayar harganya di atas segalanya?

Semoga menginspirasi