Selasa, 27 Mei 2014

3 Langkah Penting Dalam Menciptakan dan Membangun Mahakarya Anda



Anda memiliki sebuah project atau impian yang anda tunda selama ini?

Anda ingin menciptakan sebuah mahakarya yang bisa dinikmati oleh banyak orang serta memberikan manfaat besar bagi kehidupan?

Berapa banyak ide anda terkubur dan mati sebelum tumbuh dan berkembang menjadi kenyataan?

Kita semua digerakkan oleh motivasi yang sama. Kita ingin dikenang sebagai seseorang yang baik yang berkontribusi positif bagi kehidupan di sekeliling kita dan tentu saja orang-orang yang menyayangi kita.

Namun, tak jarang, ide-ide yang muncul dalam benak kita mati dikarenakan kita tidak tahu harus memulai dari mana dan bagaimana menciptakan sebuah mahakarya atau mewujudkan ide tersebut.

Berikut ini adalah tiga prinsip penting yang bisa anda lakukan untuk mewujudkan ide atau gagasan anda tentang bagaimana menciptakan sebuah karya atau project yang selama ini anda tunda-tunda,

1. CONSUME (Lahap)
Lahap semua data, informasi, berita, ilmu, skill dan pengalaman tentang satu bidang yang akan anda tekuni, tentang satu project yang akan anda buat. Belajar dari kursus, pengalaman, praktek, seminar, maupun internet tentang satu hal yang akan anda kuasai atau jalani sepanjang hidup anda.

Misal: Jika anda ingin menjadi seorang maestro pemain musik, lahap semua nada dan gaya dalam memainkan alat musik yang akan anda tekuni tersebut. Belajar dari yang terbaik.

Jika anda ingin menjadi seorang pemimpin dalam sebuah organisasi atau perusahaan, lahap semua informasi, ilmu, buku dan pengalaman dari orang-orang terbaik yang pernah melakukannya mengenai kepemimpinan dalam organisasi dan bisnis.

Jika anda ingin menjadi seorang seniman, pelukis atau apapun, lahap semua inspirasi yang muncul di sekeliling kehidupan anda.

Jika anda ingin mendirikan sebuah organisasi nirlaba, sebuah bisnis, sebuah usaha, lahap semua ilmu yang anda perlukan untuk berhasil dalam project anda tersebut.

2. CONNECT (TERHUBUNG)
Terhubunglah dengan orang-orang positif. Orang-orang yang memiliki passion yang sama dalam bidang atau project yang akan anda ciptakan. Gunakan kekuatan mereka untuk membentuk sebuah tim guna mewujudkan visi anda. 


Orang-orang positif yang memiliki mimpi yang sama dan tahu kekuatan serta kelemahan anda masing-masing. Orang-orang yang akan mendukung anda dalam situasi atau kondisi apapun yang anda hadapi, sebab dalam perjalanan anda menciptakan mahakarya anda, pasti akan ada banyak kerikil tajam dan rintangan yang menghadang.

Dengan adanya orang-orang positif yang mendukung anda sepenuh hati, hal itu bisa dilalui.

3. CREATE (CIPTAKAN)
Jangan menunggu waktu yang sempurna. Jangan menunggu momen yang tepat. Ciptakan dari sekarang mahakarya anda sedikit demi sedikit. Lakukan setiap hari hingga anda benar-benar menjadi ahli. 

Ciptakan lagu anda, lukis lukisan anda, desain gambar anda, tulis karya novel anda halaman demi halaman, lakukan dari hal yang terkecil yang bisa anda lakukan atau perbuat hari ini juga. Setiap hari, langkah demi langkah

Saat ini, saya bersyukur karena memeiliki dua puluh orang teman yang memiliki visi yang sama dalam hal mengatasi tantangan di masa depan dan kami saat ini berkomitmen penuh untuk mewujudkan investasi bersama dan membentuk sebuah 'koperasi' yang berbeda dengan koperasi pada umumnya.

Kami begitu terhubung satu sama lain dan kami bertekad menciptakan ide-ide baru serta inovasi baru dalam hal wirausaha dan investasi.

Kami semua memiliki keyakinan yang sama kuat bahwa kelak karya kami akan menjadi sebuah mahakarya yang berguna bagi kebanyakan.

Terlalu optimis?
Boleh jadi, tapi...
kami bersyukur bisa mengatasi penundaan dan tantangan yang selama ini kami hadapi.

Bagaimana dengan anda?
Project apa yang anda tunda selama ini?

Consume-Connect-Create

Semoga menginspirasi,