Selasa, 08 Mei 2012

Memulai dari akhir dalam pikiran



“Di hadapanku terhampar dua cabang jalan. Aku mengambil jalan yang jarang dilalui banyak orang. Dan itulah yang membuat perbedaan besar” puisi dari Robert Frost


Pernahkah anda bingung menentukan arah hidup anda? Harus memilih karir apa? Harus melakukan apa? Harus mengambil keputusan apa? Saya ingin berbagi dengan anda bagaimana menjawab pertanyaan itu…


Salah satu pelatihan manajemen dan kepemimpinan pribadi serta efektifitas terbaik yang pernah saya ikuti adalah The 7 Habits of Highly Effective People. Pelatihan ini sangat mengubah hidup saya. Dari ketujuh kebiasaan manusia yang efektif, adalah kebiasaan yang kedua yang membuat saya terkesan, yaitu kebiasaan untuk memulai dari akhir.


Banyak orang yang bingung menghadapi problematika kehidupan pribadi serta pekerjaan mereka., lalu mereka mengajukan pertanyaan yang menurut saya tidak tepat. Mereka bertanya:


APA YANG HARUS SAYA LAKUKAN?


Ini jelas pertanyaan yang akan menabrakkan diri anda ke batu. Lalu apa yang harus kita tanyakan. Seharusnya, tanyakan terlebih dahulu,


APA YANG SAYA INGINKAN? HASIL APA YANG INGIN SAYA RAIH? APA YANG SEBETULNYA YANG SAYA INGINKAN?


Dengan mengajukan pertanyaan di atas, jelas akan memberikan jawaban yang SANGAT BERBEDA. Baru setelah anda menjawab pertanyaan APA HASIL YANG INGIN SAYA RAIH, anda bisa melanjutkan dengan bertanya pertanyaan APA YANG HARUS SAYA LAKUKAN.


Sahabat, 


Bagaimana menginspirasi kita untuk mendapatkan jawaban? Saya akan memberikan saran, bayangkanlah saat ulang tahun anda di usia ke 70 tahun. Apa yang ingin dikatakan di hari ulang tahun tersebut tentang anda? Orang seperti apa anda? Apa yang ingin dikatakan anak anda, cucu anda, isteri anda tentang anda? Setelah menemukan jawaban, jadikanlah itu sebagai pegangan atau acuan anda dalam menjalani keseharian anda,


Saya sarankan anda mengambil selembar kertas kosong, lalu gambarkan 3 buah kolom, 


1. KELUARGA


2. TEMAN/SAHABAT


3. REKAN KERJA/BISNIS



Lalu, di setiap kolom, tuliskan pencapaian apa yang ingin anda raih dari 3 hal di bawah ini,


1.KARAKTER, Ingin menjadi orang sepertia apa anda?


2.PENCAPAIAN, Hasil apa saja yang ingin anda raih?


3.KONTRIBUSI/MANFAAT YANG INGIN ANDA BERIKAN, Manfaat apa yang ingin anda berikan terhadap orang-orang di atas,



Nah..Hidup ini singkat. Mari kita jadikan setiap hari kita bernilai dan bermakna.


Dengan menemukan jawaban di atas, saya harapkan kita tidak akan lagi kebingungan tanpa arah.


"Tempat kita memulai perjalanan ini, selalu akan berakhir di tempat di mana kita memulai" Emerson


Salam Hangat,

Adi